BantenDay.co.id – Bagi kamu yang ingin belajar membuat animasi, saat ini tidak harus melakukannya melaui perangkat PC atau laptop. Aplikasi pembuat animasi yang ada di HP Android bisa menjadi alternatif yang cukup menguntungkan. Pasalnya, banyak tersedia dari berbagai jenis yang menawarkan fitur dan kelebihan masing-masing. Hal itu bisa dilihat ketika kamu mencoba mencarinya melaui Playstore.
Karakter animasi memang sering dijadikan sebuah figur untuk menunjukkan jati diri, apalagi dari jenis Manga. Animasi sendiri merupakan sebuah gambar, baik itu bergerak atau diam, yang menunjukkan karakter tertentu. Beberapa orang yang sering membuat animasi biasanya bergerak dalam bidang konten kreator, dimana mereka menyajikan sebuah karakter lengkap dengan cerita yang disuguhkan.
Beberapa aplikasi yang bisa digunakan untuk membuat animasi bergerak bisa dengan mudah didapatkan. Namun tidak semua mempunyai fitur yang mendukung kualitas dari animasi yang dibuat. Misalkan saja fitur untuk mengganti background, membuat teks atau juga memasukkan soundtrack di dalamnya. Akan tetapi jangan khawatir, karena kami sudah mengumpulkan beberapa aplikasi pembuat animasi untuk pemula dan juga yang sudah pro.
Aplikasi Pembuat Animasi di Android
Membuat animasi sendiri mempunyai banyak manfaat, selain untuk dijadikan alat penghasil uang jika kau termasuk konten kreator Youtube. Misalkan sebagai ajang untuk kreativitas dan bakat, mengeksplorasi imajinasi dan juga mengasah keterampilan. Dari banyaknya aplikasi yang ada, berikut yang paling kami rekomendasikan!
Flipaclip
Sudah di download lebih dari 10 juta pengguna, Flipaclip menawarkan banyak fitur untuk mendukung kreativitas kamu. Fitur yang dimaksud diantaranya yakni membuat sketsa awal yang kemudian dijadikan animasi, dan fitur storyboard yang bisa menyesuaikan jalannya cerita.
Selain itu, kamu bisa dengan mudah membuat layer sehingga gambar animasi terkesan lebih hidup. Satu hal yang paling penting yaitu user interface yang mudah dipahami, bahkan oleh pemula sekalipun.
Draw Cartoons 2
Tidak bisa menggambar dan menentukan karakter sendiri? Berarti sangat pas jika kamu menggunakan Draw Cartoons 2 sebagai aplikasi pembuat animasi. Pasalnya, kamu bisa memilih karakter yang sudah disediakan, gratis!
Kamu tinggal menentukan arah pergerakan dari karakter tersebut dengan memanfaatkan fitur layer yang tersedia. Selain itu, terdapat juga fitur voice over untuk mengisi suara dari setiap animasi yang dibuat.
Stick Nodes
Sesuai namanya, kamu bisa menggunakan karakter stickman jika menggunakan aplikasi Stick Nodes. Sudah tau kan apa itu stickman? Ya, animasi yang berupa bagian penting tubuh saja dengan warna full hitam.
Cara membuatnya juga mudah, karena pada aplikasi yang sudah di download lebih dari 5 juta pengguna ini telah menyediakan karakter tersebut. Kamu tinggal pakai dan menggunakan frame untuk menggerakkannya.
Aplikasi Pembuat Animasi di Laptop
Meskipun keberadaan PC tidak penting seperti dulu semenjak adanya Android, namun kamu bisa juga menjadikannya alternatif untuk membuat animasi keren. Bahkan untuk beberapa kasus, cara membuat animasi di PC lebih mudah dibanding di Android. Hal ini tidak lain karena adanya mouse dan keyboard serta tampilan yang lebih lega.
Pencil2D Animation
Aplikasi pembuat animasi 2D bisa di laptop atau PC bisa dilakukan dengan menggunakan Pencil2D Animation. Aplikasi PC yang satu ini tergolong gratis dan tersedia untuk OS Windows, MacOS, dan Linux.
Jika kamu masih pemula, tenang saja jangan minder, karena pada situs resminya, terdapat tutorial lengkap yang bisa dipelajari. Jika kamu tertarik dan ingin mencoba, silahkan langsung mengunjungi situs nya https://www.pencil2d.org dan langsung download aplikasinya di sana.
Animaker (Aplikasi Pembuat Animasi Terbaik)
Ingin menggunakan aplikasi untuk membuat animasi yang ringan? Animaker adalah salah satu jawabannya. Tidak perlu perangkat PC yang high-end untuk menggunakannya, cukup dengan memori RAM 2GB dan VGA 1GB sudah bisa menjalankan aplikasi yang satu ini.
Banyak fitur yang tersedia, bahkan kamu bisa memilih jenis animasi yang ingin digunakan. Sebagai contoh untuk pembuatan animasi typography, infografik dan animasi 2D. Menariknya, hasil dari animasi yang kamu buat sudah support dengan resolusi FHD.
Synfig Studio
Aplikasi pembuat animasi kartun di PC berikutnya ialah Synfig Studio, dimana banyak fitur yang menjadi unggulan untuk menghasilkan animasi terbaik. Kamu bisa mendapatkannya gratis tanpa biaya apapun, dan juga tidak perlu berlangganan.
Meskipun banyak keluhan engenai user interface, namun fitur seperti layer, filter, vector DLL sudah cukup menutupi kekurangan tersebut. tidak perlu bingung dan bertanya bagaimana cara menggunakannya, karena pada website resminya sudah disediakan tutorial penggunaan yang cukup lengkap.
Anime Studio
Aplikasi terakhir yang bisa digunakan untuk membuat animasi keren 2D yaitu Anime Studio. Sesuai dengan namanya, kamu bisa membuat animasi dengan cara yang mudah layaknya di studio. Tampilan yang sederhana dan mudah dipahami membuat banyak animator menggunakannya.
Jika kamu pernah melihat animasi keren di Youtube atau media sosial lain dengan platform video, mungkin mereka membuatnya dengan aplikasi Anime Studio. Tidak heran, karena banyak fitur bermanfaat yang disediakan gratis.
Kesimpulan
Tidak perlu minder ketika hasil yang didapat tidak sesuai dengan yang diinginkan. kamu harus tetap belajar dan mengasah skill dengan beberapa aplikasi pembuat animasi yang telah kami sebutkan diatas. Aplikasi apa yang terbaik dan cocok digunakan, tentunya semua tergantung dari selera dan juga kebutuhan pembuatan animasi tersebut.